JEMBER — Satpol PP Kabupaten Jember menggelar operasi besar-besaran untuk menertibkan keberadaan pedagang kaki lima (PKL) di kawasan Alun-Alun Jember, Senin malam (21/4/2025).
Operasi ini melibatkan berbagai organisasi perangkat daerah (OPD) dan lintas sektor sebagai bentuk komitmen serius Pemerintah Kabupaten Jember dalam menciptakan ketertiban dan kenyamanan ruang publik.
Operasi penertiban tersebut merupakan tindak lanjut dari patroli harian yang selama ini dijalankan Satpol PP.
Namun, karena hasilnya dinilai belum maksimal dan masih banyak PKL yang berjualan tidak pada tempatnya, pemerintah daerah pun memutuskan untuk mengambil langkah lebih tegas melalui operasi terpadu.
Kepala Satpol PP Kabupaten Jember, Bambang Saputro, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengembalikan fungsi Alun-Alun Jember sebagai ruang publik yang tertib, bersih, dan nyaman bagi masyarakat.
“Malam ini, Alhamdulillah, Alun-Alun Jember berhasil dibersihkan dari PKL. Semua ini dilakukan demi kepentingan bersama, agar wajah kota menjadi lebih tertata dan ruang publik kembali pada fungsinya,” ujar Bambang Saputro.
Penertiban dilakukan dengan pendekatan persuasif namun tetap tegas.
Petugas gabungan mengimbau para PKL untuk memindahkan gerobak dan lapak mereka dari area terlarang.
Proses berlangsung tertib dengan pengawalan dari personel Satlantas Polres Jember dan Satpol PP.
Pemerintah Kabupaten Jember juga menegaskan bahwa pihaknya telah menyediakan lokasi alternatif bagi para pedagang agar mereka tetap dapat beraktivitas tanpa mengganggu ketertiban umum.
“Penataan ini bukan untuk mematikan usaha PKL, justru kita arahkan ke tempat yang lebih layak dan tidak mengganggu fungsi ruang publik,” tambah perwakilan dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan.
Melalui operasi ini, Pemkab Jember berharap masyarakat turut mendukung upaya menjaga ketertiban kota.
Penataan Alun-Alun ini dirancang sebagai bagian dari program jangka panjang untuk menciptakan kawasan publik yang bersih, humanis, dan ramah bagi seluruh kalangan.
Operasi gabungan ini diharapkan menjadi momentum awal dalam upaya penataan yang berkelanjutan demi terciptanya wajah kota Jember yang tertib dan modern.
Sejumlah OPD dan pihak terkait yang turut terlibat dalam penertiban ini antara lain:
- Dinas Perindustrian dan Perdagangan
- Dinas Koperasi dan UM
- Dinas Perhubungan
- Dinas PRKP dan Cipta Karya
- Dinas PU Bina Marga dan SDA
- Dinas Lingkungan Hidup
- Satuan Lalu Lintas Polres Jember
- Camat Patrang
- Camat Kaliwates
- Takmir Masjid Al-Baitul Amien