Peletakan Batu Pertama di Desa Plalangan Tandai Dimulainya Pra TMMD Ke-124 di Jember

Peletakkan batu pertama Pra TMMD Ke-124 di Desa Plalangan, Jember. (Foto: Diskominfo Jember)
Peletakkan batu pertama Pra TMMD Ke-124 di Desa Plalangan, Jember. (Foto: Diskominfo Jember)

JEMBER – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-124 Tahun 2025 resmi dimulai dengan kegiatan Pra TMMD yang ditandai secara simbolis melalui peletakan batu pertama di Desa Plalangan, Kecamatan Kalisat, Kabupaten Jember pada Selasa (22/4/2025).

Kegiatan tersebut dihadiri Dandim 0824/Jember Letkol Arm. Indra Andriansyah, G. Dip., M. Han, Plh. Sekretaris Daerah Kabupaten Jember Arief Tyahyono, jajaran Forkopimda, serta sejumlah kepala OPD terkait.

Letkol Arm. Indra Andriansyah dalam sambutannya menyampaikan bahwa TMMD merupakan bentuk kolaborasi antara TNI dan pemerintah daerah dalam rangka percepatan pembangunan, khususnya di wilayah pedesaan.

“Program ini bertujuan untuk meningkatkan infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat. Oleh karena itu, semangat gotong royong antar semua pihak sangat dibutuhkan untuk menyukseskannya. Semoga TMMD ini membawa berkah dan manfaat nyata bagi warga Desa Plalangan,” ujarnya.

Sementara itu, Plh. Sekretaris Daerah Arief Tyahyono yang hadir mewakili Bupati Jember turut menyampaikan harapannya agar seluruh elemen masyarakat dapat terlibat aktif dalam setiap tahapan TMMD.

“TMMD mengandung nilai luhur dan semangat kepedulian terhadap sesama. Sinergi seluruh komponen sangat penting untuk menghasilkan pembangunan yang berkelanjutan,” kata Arief Tyahyono.

Pelaksanaan TMMD ke-124 di Desa Plalangan dijadwalkan berlangsung mulai 6 Mei hingga 4 Juni 2025.

Kegiatan Pra TMMD saat ini menjadi bagian dari tahapan awal untuk meninjau lokasi serta mempersiapkan seluruh kebutuhan teknis di lapangan.

Dalam rangkaian Pra TMMD kali ini, dilakukan peletakan batu pertama pembangunan fisik oleh Plh. Sekda bersama Forkopimda, dilanjutkan dengan peninjauan beberapa sasaran proyek seperti jogging track, MCK, dan sumur bor.

Kegiatan ditutup dengan tasyakuran yang berlangsung di Balai Desa Plalangan bersama warga setempat.

Program TMMD diharapkan dapat mendorong pemerataan pembangunan hingga ke pelosok desa serta mempererat kemanunggalan antara TNI dan rakyat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *