MinyaKita Tidak Sesuai Takaran Beredar di Situbondo

Minyakita yang tidak sesuai takaran beredar di pasar-pasar Situbondo. (Foto: Diskoperindag Situbondo)
Minyakita yang tidak sesuai takaran beredar di pasar-pasar Situbondo. (Foto: Diskoperindag Situbondo)

SITUBONDO – Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kabupaten Situbondo melakukan pengecekan ke beberapa pasar tradisional terkait peredaran minyak goreng merek MinyaKita yang tidak sesuai dengan takaran, Senin, 10 Maret 2025. Hasilnya tidak satupun minyak goreng merek tersebut yang sesuai takaran 1 liter.

Kepala Diskoperindag Kabupaten Situbondo, Edi Wiyono mengatakan, pengecekan itu dilakukan di Pasar Panji dan Pasar Senggol.

“Kami menemukan sejumlah minyak goreng MinyaKita yang tidak standar,” ujarnya.

Lebih lanjut, Edy menyampaikan, pihaknya menemukan dua kemasan minyak goreng plastik minyakita yang sama-sama tidak standar. Namun dijual dengan harga cukup tinggi melebehi harga eceran tertinggi (HET) Rp15.500.

“Untuk kemasan plastik ada dua, yakni kemasan plastik rada tebal dengan isi 980 mililiter dengan harga Rp17.500. Kemudian kemasan plastik kusam dengan isi 720 mililiter dengan harga Rp16.500 padahal dua kemasan itu tulisannya 1 liter,” bebernya.

Selain kemasan plastik, sambung Edy, pihaknya juga menemukan kemasan botol dengan takaran yang tidak standar. Harganya sama-sama melebihi HET.

“Untuk kemasan botol tutup hijau hanya berisi 720 mililiter dengan harga Rp16.500 dan kemasan botol tutup kuning berisi 980 mililiter dengan harga Rp17.500,” tegasnya.

Diskoperindag, kata Edy, menyayangkan temuannya tersebut beredar bebas di pasaran. Seharusnya konsumen membeli minyak goreng yang asli yang itu sesuai baik takaran maupun harganya.

“Langkah dari kami yakni akan terus melakukan pengecekan sampai ke distributor. Seharusnya penjual membeli minyak tersebut dibawah harga HET sehingga saat dijual sesuai harga yang telah ditentukan pemerintah,” tuturnya.

Edy menerangkan, banyak pedagang yang menjual minyak goreng MinyaKita secara bebas karena harganya yang cukup terjangkau. Dibanding dengan minyak goreng lainnya yang harganya cukup mahal.

“Untuk pengecekan kami hanya bisa melakukan terkait takaran dan wadah, dan tentang kualitas dari minyak gorengnya itu ranah dari BPOM,” pungkasnya.

Respon (1)

  1. Unlock your vehicle’s potential with our top-notch auto tuning services! Explore your ride into a stunning masterpiece with our expert team. We specialize in upgrades that cater to your unique style. Our high-quality solutions ensure optimal performance and enhanced appearance. Don’t settle for average; elevate your driving experience and turn heads on the road! Visit us at https://accurateautobodyrepair.com/ today and take the first step towards your dream car!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *